Desain Rumah 14x17 Mediterania 2 Lantai
Assalamu’alaikum sobat desain griyaku maaf. Kali ini desaingriyaku.com akan mengupas desain rumah 14×17 mediterania 2 lantai. Rumah pada lahan 238 m² tergolong unik karena terletak di lahan hook. Fasad rumah ini mengadopsi gaya arsitektur mediterania. Rumah ini memiliki luas bangunan 334 m². Atau bisa disebut type 334/238.

Desain rumah 14×17 2 lantai ini menggunakan gaya arsitektur mediterania. Gaya ini merupakan gaya yang berasal dari wilayah Mediterania khususnya Spanyol. Gaya tersebut memiliki ciri khas dengan banyak ornamen lengkung. Pada fasad rumah 14×17 ini, ornamen lengkung diaplikasikan pada kusen dan tiang teras rumah.
Namun agar terkesan lebih modern, saya aplikasikan unsur minimalis pada fasad rumah. Unsur tersebut berupa bidang kotak sebagai aksen rumah. Selain itu bukaan yang lebar menambah kesan modern. Dengan bukaan yang lebar tentu saja akan menghemat energi. Dimana pada siang hari tidak perlu menyalakan lampu.

Rumah 14×17 Mediterania ini didominasi warna putih. Warna putih memberikan kesan bersih dan elegan. Lalu untuk memberikan kesan mewah, saya pilih motif marmer pada diding fasad. Agar lebih bervariasi saya gunakan GRC (Glassfibre Reinforced Concrete) motif sulur daun . Material GRC saya pilih karena motif nya yang banyak dan juga kuat.
Gaya arsitektur mediterania selalu menggunakan genteng untuk material atapnya. Untuk rumah kali saya gunakan genteng glazur. Genteng glazur merupakan genteng yang dilapisi lapisan tipis keramik. Genteng glazur akan tampak mengkilat. Untuk bentuk sendiri saya sesuaikan dengan iklim tropis. Sehingga memiliki tritisan atap yang lebar untuk mencegah tampias.

Karena rumah 14×17 ini terletak dilahan Hook. Membuat rumah memiliki 2 arah fasad bangunan. Untuk itu saya harus dapat memanfaatkan dengan baik. Saya gunakan konsep 2 jenis gaya arsitektur yang dipadukan.
Pada fasad utama rumah memiliki gaya arsitektur mediterania yang dominan. Ditandai dengan banyaknya permainan lengkung. Sedangkan pada sisi samping rumah, lebih dominan gaya asritektur minimalis. Dengan unsur bidang kotak-kotaknya. Namun tetap mempertahankan sisi mediterania dengan kusen yang dibentuk lengkung
Denah Rumah 14x17 Mediterania 2 Lantai


Rumah dengan luas lahan 238 m² ini terletak di lahan Hook. Oleh karena itu memungkinkan untuk mendapatkan 2 aksen masuk rumah. Rumah pada hook akan termakan oleh garis GSB (Garis Sepadan Bangunan). Hal ini membuat denah rumah cenderung menjorok ke pojok. Namun dalam segi pencahayaan dan sirkulasi udara sangatlah baik. Untuk sisi paling pojok sebaiknya dibuat semi terbuka sehingga sinar mathari dan udara tetap bisa masuk.
Untuk pembagian denah rumah saya membagi area berdasarkan fungsi. Dari mulai area publik, semi privat, privat dan servis. Untuk area publik terletak pada teras, ruang tamu dan kamar mandi tamu. Untuk area semi privat ruang inti (gabungan ruang keluarga, dapur dan ruang makan) dan ruang santai / perpustakaan. Kemudian untuk area privatnya adalah ruang tidur utama dan ruang tidur anak. Sedangkan untuk area servis ruang cuci jemur yang terletak di pojok rumah.
Karena terletak di iklim tropis, rumah harus dapat beradaptasi dengan lingkungan. Oleh sebab itu desain rumah harus memiliki bukaan yang cukup untuk sinar matahari dan pegantian udara. Saya mencoba menerapkan hal tersebut pada denah rumah mediteran ini. Dimana hampir setiap ruang dapat menikmati udara dan sinar matahari alami.

Untuk akses masuk rumah bisa dilakukan melalui 3 jalur.. Yang pertama akses untuk tamu melalui teras menuju ruang tamu. kemudian akses untuk privat selalui teras samping menuju ruang keluarga. Dan yang terakhir melalui akses servis pada garasi yang tembus ke arah dapur dan tembus ke kamar pembantu. Untuk gudang rumah bisa diletakkan di bawah tangga utama.

Pada lantai 2 akses masuk nya hanya dapat dilalui dari tangga utama. Agar tercipta suasana yang lebih privat. Sedangkan cuci jemur berada pada pojok rumah yang akses nya melalui tangga servis. Area servis sebaiknya diletakkan dipojok agar tidak terlihat. Karena biasanya area ini cenderung banyak perkakas sehingga terlihat tidak rapi.
Rumah di lahan hook sangat potensial untuk mendapatkan pemandangan/view ke luar. Oleh sebab itu saya membuat 2 balkon pada masing-masing sisi rumah. Pemilik rumah dapat menggunakan balkon untuk kegiatan santai dan obervasi pemandangan.
Konsep Rumah 14x17 Mediterania 2 Lantai
Konsep dari rumah 14×17 ini adalah perpaduan mediterania dan minimalis yang disesuaikan dengan iklim tropis. untuk interiornya juga terapan dari gabungan mediterania dan minimalis. Dengan perabot yang lebih banyak detail. Dan permainan dinding, backdrop , dan plafon yang cenderung minialis.

Ruang Inti merupakan gabungan dari dapur, ruang makan dan ruang keluarga. Ruangan ini di desain lebar dan tanpa sekat agar terasa lebih lapang dan luas. Sama hal dengan ruang santai / perpustakaan juga di desain tanpa sekat. Ruangan tersebut didesain menggunakan plafon up ceiling dengan permaian lampu LED sehingga lebih menarik.

Pada gambar diatas terlihat ruang cuci jemur yang di desain semi terbuka. Dengan menggunakan atap transparan cahaya matahari akan tetap bisa menyinari. Jalur servis saya desain satu garis. Sehingga tidak menggangu ruang lainnya.
Rumah akan tampak lebih menarik dengan varias bentuk atap. Pada rumah 14×17 mediterania ini menggunakan campuran atap limasan, pelana, shed (miring) dan datar.

Ciri khas rumah tropis adalah bukaanya yang lebar sehingga cahaya dan udara dapat masuk. Cocok dengan gaya arsitektur mediterania yang banyak bukaan.
Untuk ruangan kamar tidur utama, plafon nya saya desain up ceiling. Agar lebih tampil cantik. Untuk ruang tamu saya plafonnya saya desain down ceiling. Ruang tamu berdimensi tidak luas. Sehingga down ceiling lebih cocok digunakan.
Interior Rumah 14x17 Mediterania 2 Lantai
Interior Ruang Inti

Konsisten dengan konsep perpaduan mediterania dan minimlias. Ruang keluarga menggunakan perabot yang banyak detail. Sedangkan bidang ruang lebih simple dengan aksen garis. Backdrop tv ruang keluarga saya desain sederhana dengan dinding parisi lapis HPL. Dengan almari dan credensa sebagai hiasannya.

Warna putih dominan di ruang inti sehingga tampak lebih bersih. Agar suasana lebih hangat desain plafon saya buat denagn upceiling dengan lampu LED di sekeliling plafon.

Dengan membuat ruangan tanpa sekat. Ruangan akan terasa lebih lapang dan luas. Namun agar tidak monoton perlu di berikan permaian plafon. Plafon saya bagi menjadi 3 bagaian sesuai dengan fungsi ruangan. Ruang keluarga, ruang makan dan dapur.

Pada area ruang makan saya gunakan perabot yang banyak detail juga. Dengan ornamen dedauan dan dengan material kayu. Sehingga terlihat lebih elegan.

Untuk area dapur saya gunakan perabot yang cenderung minimalis. Dengan sedikit ornamen dan dengan warna maetrial yang cenderung putih. Dan lebih menonjolkan material metal. Agar lebih menarik saya tambahkan lampu LED pada bawah rak dapur.
Interior Ruang Tamu

Ruang Tamu saya desain tidak terlalu lebar. Sehingga tingginya plafon perlu dikurangi. Dengan begitu desain plafon saya buat down ceiling. Dan juga agar terkesan lebih lapang saya tempatkan cermin pada salah satu sisi ruang tamu.

Interior Ruang Tidur

Pada ruang tidur utama didominasi warna -warna lembut. Seprti cokalt muda, putih dan cream. . Backdrop tempat tidur menggunakan material busa dan hpl motif kayu. Dengan permainan plafond up ceiling dengan indirect light agar pemilik rumah tidak merasa silau ketika tidur. Kombinasi hal tersebut membuat ruangan tampak lebih elegan dan mewah.

Untuk backdrop tv saya gunakan kombinasi material kaca dan hpl motif kayu. Kaca cermin pada backrop tv membuat ruangan tampak lebih luas. Sedangkan hpl digunakan untuk memfokuskan pandangan ke layar tv.
Interior Ruang Santai / Perpustakaan

Lantai 2 memang ditujukan untuk area bersantai dan relaksasi. Rak buku besar diletakkan di pojok ruangan untuk tempat koleksi buku. Lantai 2 di dominasi warna putih sehingga ruangan terlihat bersih.

Plafon ruang santai di lantai 2 didesain upceiling. Dengan pemabagian lebih kecil sehingga terlihat kotak-kotak. Sama halnya dengan lantai 1 saya gunakan lampu LED agar mempercantik ruangan.

Daftar Fasilitas Rumah 14x17 Mediterania 2 Lantai
- Rumah Pengembangan
- Gaya Arsitektur : Mediternia
- Luas Lahan : 14x 17 m atau 238 m²
- Luas Lantai 1 : 129 m²
- Luas Lantai 2 : 105 m²
- Luas Total Bangunan : 334 m²
- Jumlah Lantai : 2 Lantai
- Perkiraan biaya Bangun : Rp 1 – 1,3 miliar. Dengan asumsi biaya Rp 3-4 juta /m²
- Pondasi dan Struktur : beton bertulang
- Kamar Tidur : 4 buah
- 1 kamar tidur utama (lantai 1)
- 2 kamar tidur anak (lantai 2)
- 1 kamar tidur asisten rumah tangga ( lantai 1)
- Kamar Mandi : 4 buah
- 1 kamar mandi utama (lantai 1)
- 1 kamar mandi umum (lantai 2)
- 1 kamar mandi tamu (lantai 1)
- 1 kamar mandi art (lantai 1)
- Carport : 1 mobil
- Garasi : 1 mobil
- Taman samping
- Kolam ikan
- Ruang Santai / Library
- Ruang Inti Luas (gabungan ruang dapur, ruang makan dan ruang keluarga)